Akademi InCare (Al) adalah wadah pusat kegiatan keilmuan scholarship holders Ulil Albab.
“Fokus utama Al sebagai media pendamping scholarship holders agar bisa berkiprah bahkan leading dalam bidang keilmuan masing- masing,” ungkap Salman, manajer layanan pendidikan Ulil Albab.
Menurutnya, hal tersebut penting dalam rangka merespon tantangan perkembangan zaman dan dakwah yang semakin kompleks di masa mendatang. Sehingga, setiap generasi muda dituntut memiliki landasan keilmuan yang kuat di segala bidang. Termasuk pada ranah pemikiran, sains, pendidikan, maupun isu-isu sosial budaya lainnya.
“Dalam masyarakat global seperti sekarang, peserta beasiswa Ulil Albab yang merupakan representasi kalangan muda muslim, perlu punya standpoint berbasis worldview Islam dalam melihat berbagai fenomena perubahan global,” jelasnya.
Aktivitas Al berpusat di Lt. 3 kantor Ulil Albab mendapat sambutan antusias dari para scholarship holders terutama yang datang dari perguruan tinggi, salah satunya Rizka Annisa. Mahasiswi Pendidikan Biologi UNIMED ini, mengungkapkan bahwa kegiatan di Al beragam. Namun, yang paling membuatnya tertarik adalah Book Club, yakni kegiatan membaca, menelaah, menulis dan mempresentasikan buku dan jurnal ilmiah.
Bagi peserta beasiswa Beahuffaz tersebut aktivitas seperti ini sangat menantang dan memberi insight baru yang bermanfaat. Bagi dia yang berlatar jurusan pendidikan biologi Unimed ini sangat perlu khususnya dalam membangun kurikulum pendidikan sains untuk pelajar muslim.
Senada dengan itu, Arya Neta Adinda, peserta beasiswa INCARE juga mengungkapkan, metode belajar di Al sangat menantang karena tidak hanya berhenti pada pembacaan, tapi setiap topik berusaha dilihat dari sudut pandang worldview Islam.
“Selain itu, hasilnya harus saya presentasikan kepada peserta lain. Semua proses ini melatih literasi dan public speaking saya. Ditambah lagi, kami didorong mengembangkannya menjadi tulisan ilmiah,” papar mahasiswi Ilmu Ekonomi Uinsu tersebut.
Kegiatan rutin lain di AI diantaranya Kelas Islamic Astronomy. Kelas intesif Sabtu siang ini berisi studi seputar astronomi dalam peradaban Islam. Kajiannya menyangkut dasar astronomi untuk penentuan waktu, awal bulan, dan arah lokasi di bumi. Selain itu peserta terekspos langsung dengan literatur karya ulama klasik yang dikaji oleh saintis modern. Misalnya perhitungan tabel astronomi peninggalan para ulama dengan komputasi modern, dan sebagainya.
Beberapa outcome dari AI adalah tulisan ilmiah yang dipublish di beberapa media, book chapter, dan mampu membuat media pembelajaran astronomi sederhana dan mengajarkan dasar-dasar penggunaannnya.
Sebagaimana tag-linenya “Berbagi dan Berprestasi”, Sahabat Pendidikan Ulil Albab menyelenggarakan beragam program pembinaan dan pendampingan kepada para scholarship holders. Dengan demikian, peserta tidak hanya menorehkan prestasi di dunia akademik, namun juga peduli dan berkontribusi pada masyarakat melalui kegiatan kerelawanan.
0 Comments